Posts

Showing posts with the label mayapala

Reuni Akbar Mayapala

Image
Reuni Akbar Mayapala kembali digelar pada tanggal 26-27 Januari 2013. Bertepat di "Wisma kaliurang", Kaliurang, Yogyakarta. Acara tersebut berlangsung sangat meriah. Anggota yang hadir cukup banyak, tidak hanya anggota yang berada di Jawa saja melainkan anggota dari luar Jawa pun menyempatkan hadir diacara tiga tahunan Mayapala ini. Semangat kekeluargaan memang menjadi salah satu ciri dan kebanggaan Mayapala, sehingga walaupun sudah lama berpisah tetapi rasa kebersamaan dan kekeluargaan masih ada dan hal tersebut yang menjadikan keinginan anggota untuk berkumpul lagi. Mayapala saat ini sudah memiliki 19 generasi, sudah banyak yang berkeluarga, banyak pula anak-anak yang ikut serta sehingga suasana menjadi sangat meriah. Ditambah lagi kedatangan dari Bapak M. Andri selaku pembina Mayapala, walaupun dateng dengan membawa issue dari kampus tetapi suasana tetap hangat dan meriah. Bravo Mayapala dan sukses untuk generasi selanjutnya.

Luweng jomblang, grubug, dan kali suci

Image
26-27 Juni 2011 bersama rekan-rekan dari Mayapala  melakukan explorasi gua di daerah wonosari. Nama gua tersebut adalah Luweng Jomblang, Luweng Grubug, dan Kali suci. Bagi penggiat olahraga seperti caving mungkin tidak asing dengan nama gua tersebut karena gua-gua tersebut termasuk gua yang sering di gunakan untuk explorasi dan sudah banyak dikunjungi para caver (sebutan penggiat caving) maupun wisatawan (saat ini jalur di luweng jomblang khususnya memang sudah didesign untuk wisata dan bisa dimasuki oleh siapa saja walaupun bukan penggiat caving tetapi tetap dengan pemandu dari ahlinya). luweng grubug Gua-gua tersebut terletak di kecamatan semanu gunung kidul. kira-kira 50 kilometer dari kota yogyakarta. Gua ini tersebut merupakan perpaduan dari gua vertikal dan gua horisontal. Gua luweng grubug dan jomblang sebenarnya saling berkaitan karena pada dasarnnya dalaman gua tersebut menyatu sehingga dari manapun turunnya kita masih bisa melihat isi dari gua-gua tersebut.